Mutiara Tauhid Renungan #431
SMS



Kali ini izinkan ya saya berbagi sms yang saya terima dari seorang teman :

Melihat ke atas memperoleh semangat untuk maju,
melihat ke bawah bersyukur atas semua yang ada,
melihat ke samping semangat kebersamaan,
melihat ke belakang sebagai pengalaman berharga,
melihat ke dalam untuk introspeksi,
melihat ke depan untuk menjadi lebih baik.



Gambar:https://blog.malwarebytes.com

0 komentar:

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Mutiara Tauhid Renungan #430
BERMATA TAPI TAK MELIHAT



Pernahkah menjumpai orang yang sedang asik bergunjing, apa yang terlihat?

Bagi orang yang “bermata”  yang terlihat adanya transfer pahala.
Ya, tak nampak olehnya yang bergunjing itu menggunakan jilbab, ataupun yang bergunjing itu sudah sering kali naik haji.

ORANG YANG TENGGELAM DALAM FAKTA IBARAT KATA PEPATAH “BERMATA TAPI TAK MELIHAT”


Gambar:https://amp.galamedianews.com/media/news/190904184143-ancam.jpg

0 komentar:

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Mutiara Tauhid Renungan #429
SETAN SELALU ADA DIMANA-MANA


Apakah ada tempat yang bebas dari setan?

“KEMUDIAN AKU (SETAN) AKAN DATANGI MEREKA DARI MUKA DAN DARI BELAKANG MEREKA, DARI KANAN DAN KIRI MEREKA”  Al A’raaf 17

Saatnya menyadari …,  dimana pun kita berpijak selalu saja ada setan yang mengintai.


Ketika kita sedang berperan sebagai dermawan, akan ada orang yang berperan sebagai setan yang mengatakan perbuatan kita itu riya’

Begitu pula ketika kita sedang berperan sebagai penyampai kebenaran, akan selalu ada orang yang berperan sebagai setan yang mengatakan perbuatan kita itu sesat.

TAK MASALAH BILA PERAN BAIK DAN PERAN SETAN SELALU BERGANDENGAN, YANG PENTING JANGAN KITA YANG BERPERAN SEBAGAI SETAN

  
Gambar:https://anefariz.com/wp-content/uploads/2017/07/eye.jpg

0 komentar:

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.